Iklan

Kode Iklan Tengah 1

Cara Membuat Donat Kentang Empuk Dan Renyah Di Jamin Enak

Dukung Situs Ini Dengan Berdonasi
Kamis, 29 Juli 2021, Juli 29, 2021 WIB Last Updated 2021-07-29T20:28:53Z
Dukung Situs Ini Dengan Berdonasi
Cara Membuat Donat Kentang Empuk Dan Renyah Di Jamin Enak. Donat kentang memang banyak dicari oleh banyak orang, karena merupakan camilan yang sangat cocok untuk semua orang, baik itu rasa maupun teksturnya, sehingga makanan yang satu ini banyak diminati kleh semua orang. Anda bisa menemukan makanan berbentuk cincin seperti ini di banyak tempat.

Cara Membuat Donat Kentang Empuk Dan Renyah Di Jamin Enak Ada banyak cara untuk membuat donat, ada yang dipanggang, dikukus atau digoreng dalam oven. Namun kebanyakan orang memilih donat goreng karena lebih mudah dan praktis untuk dibuat di rumah.

Nah, yuk kita simak resep donat kentang goreng ini, selain empuk, teksturnya juga renyah yang sudah kami rangkum dengan lengkap seperti dibawah ini :

Bahan - Bahan

  1. Gula halus secukupnya
  2. Mentega sebanyak 100gr
  3. Baking powder
  4. Coklat
  5. Selai secukupnya
  6. Meses coklat secukupnya
  7. Ragi instant secukupnya
  8. Susu cair sebanyak 250 ml
  9. Garam sebanyak 1/2 sdt
  10. Tepung kentang sebanyak 60 gr
  11. Tepung terigu sebanyak 500 gr
  12. Telur dan ambil bagian kuning nya
  13. Gula pasir sebanyak 100 gr


Langkah - Langkah

  1. Ambil tepung terigu,tepung kentang, garam, baking powder, ragi, dan gula pasir yang sudah disiapkan dan campur menjadi satu kedalam baskom.
  2. Tambahkan kuning telur yang sudah di siapkan kemudian aduk semua bahan yang sudah di campur hingga rata dan uleni.
  3. Ketika semua bahan sudah di uleni langkah selanjutnya yaitu, Tuangkan Susu cair kedalam adonan, kemudian aduk hingga rata sampai adonan kalis.
  4. Apabila langkah tersebut sudah selesai, selanjutnya yaitu letakan adonan kedalam baskom dan tutup dengan kain yang bersih selama 1 - 2 jam agar adonan mengembang kembali.
  5. Ketika Adonan sudah terlihat mengembang kemudian ambil adonan tersebut dan bentuk seperti cincin dengan ukuran susai keinginan anda.
  6. Jika semuanya sudah di bentuk, maka selanjutnya yaitu diamkan kembali selama 30 menit agar adonan mengembang kembali
  7. Apabila sudah terlihat mengembang, maka selanjutnya yaitu goreng adonan tersebut dengan menggunakan minyak goreng yang sudah di panaskan. Jangan menggunakan api yang terlalu besar agar donat tidak gosong.
  8. Apabila warnanya sudah terlihat coklat,itu tandanya donat sudah matang, maka angkat dan tiriskan kedalam piring saji.
  9. Selanjutnya tambahkan meses, topping coklat, selai, atau gula halus sebagai hiasan.
  10. Dan kini donat siap di hidangkan bersama keluarga anda.


Gimana, mudahkan ?

Nah itulah Cara Membuat Donat Kentang Empuk Dan Renyah Di Jamin Enak yang dapat kami sampaikan kepada kalian. Apabila kalian ingin mencoba membuatnya, Kalian bisa mengikuti langkah - langkah yang sudah kami rangkum dengan lengkap seperti diatas. Sekian dari kami dan terimakasih.
Komentar

Tampilkan

Terkini

Resep masakan

+